Dulu Tak Percaya Tuhan, Pandji Pragiwaksono Dapat Hidayah Setelah Baca Buku Ini

Selebkitc.om – Cerita Pandji Pragiwaksono yang sempat tidak percaya tuhan, dan kembali beriman setelah baca buku ini.

Pandji Pragiwaksono. [Foto.Ist]

Selebkita.com - Siapa yang menyangka jika Pandji Pragiwaksono pernah merasa tidak percaya akan hadirnya Tuhan atau menjadi atheis. Walaupun pada saat itu komika yang satu ini beragama Islam.

Dari penuturannya, hal tersebut tidak lain diibaratkan status Islam KTP. Walau begitu, Pandji Pragiwaksono yang tetap melaksanakan ibadah salat Jumat namun hanya dalam segi formalitas.

Karena dirinya merasa dengan tetap melakukan salat Jumat, tidak membuatnya mendapatkan tekanan sosial.

Kejadian ini terjadi ketika Pandji Pragiwaksono masih duduk di bangku perkuliahan. Lalu lambat laun hal tersebut mulai berubah setelah sang ayah mengunjungi dirinya.

Ketika itu ayahnya datang dan membawa sebuah buku karangan Quraish Shihab yang diberikan kepada dirinya. Ketika membaca buku tersebut barulah dirinya bisa merasakan kembali umat Islam yang ia miliki. Hal ini diceritakan Pandji Pragiwaksono saat menjadi bintang tamu dalam channel YouTube Daniel Mananta.

“Hal itu ngebalikin keyakinan itu. gua mungkin bukan umat Islam yang sempurna tapi lu nggak bisa memungkiri keyakinan gua percaya Tuhan itu ada,” ujarnya dalam tayangan akun Tik Tok @vjdaniel.

Bahkan ketika itu dirinya pernah meminta agar seorang atheis menanyakan berbagai pertanyaan pada dirinya. Dengan maksud untuk membuktikan keimanan dan ilmu yang ia miliki.

Pandji Pragiwaksono Tak Percaya Tuhan

selebkita.com - Pandji Pragiwaksono tak percaya tuhan

Hasilnya dinilai Pandji Pragiwaksono sangat mengejutkan. Lantaran ia bisa menjawab semua pertanyaan tersebut.

Walaupun sampai saat ini ibadahnya bisa dikatakan belum sempurna tetapi Pandji Pragiwaksono ingin selalu memperbaiki hingga tahap tertinggi. Contohnya saja ia seringkali menautkan agama dalam hal Stand Up Comedy yang dibawakannya.

Sebenarnya hal tersebut bukanlah bertujuan untuk menghina. Melainkan wujud dari rasa penasarannya terhadap agama Islam yang dirinya anut.

“Pengen yang lebih baik lagi sebagai umat Islam. Gue penasaran terhadap agama sendiri,” tandasnya. [*/Nlm]

Baca Juga

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Persiapan Nikah Sudah 100 Persen, Kaesang Pangarep Makin Sibuk Kerja: Buat Tambah Modal Nikah
Dian Sastro
Dian Sastro Ngajar Jadi Dosen, Ngaku Tak Pelit Kasih Nilai Bagus
Widy Vierratale lepas baju saat konser di Sulawesi
Aksi Lepas Baju Widy Vierratale saat Manggung, Warga Sulawesi Takut Bencana Tsunami Terulang
Dikta dan daftar mantan pacarnya.
Siapa Saja Mantan Dikta? Ini 6 Perempuan yang Pernah Dekat dengan Sosok yang Dijodohkan dengan Enzy Storia
Duta Sheila on 7 keturunan Kyai Modjo kerabat Pangeran Diponegoro
Profil dan Biodata Duta Sheila on 7, Keturunan Ulama Kyai Modjo Kerabat Pangeran Diponegoro
Jisoo BLACKPINK
Kondisi Kesehatan Jisoo BLACKPINK Dikonfirmasi YG Entertainment, Masih Lanjut Tur Dunia?