Profil dan Biodata Duta Sheila on 7, Keturunan Ulama Kyai Modjo Kerabat Pangeran Diponegoro

Duta Sheila on 7 keturunan Kyai Modjo kerabat Pangeran Diponegoro

Duta Sheila on 7 keturunan Kyai Modjo kerabat Pangeran Diponegoro (Instagram/@pakduta)

SelebKita.com - Duta merupakan vokalis dari band asal Yogyakarta, Sheila on 7.

Ia lahir dengan nama Akhdiyat Duta Modjo pada 30 April 1980 di Lexington, Kentucky, Amerika Serikat.

Dikenal lewat penampilannya yang kalem dan sederhana, Duta ternyata keturunan dari salah seorang ulama besar, Kyai Modjo, yang juga merupakan kerabat dari Pangeran Diponegoro.

Kyai Modjo adalah tokoh militer yang merupakan orang kepercayaan Pangeran Diponegoro saat melawan tentara kolonoial Belanda dalam Perang Jawa (1825-1830).

Ada ikatan kekerabatan antara Kyai Modjo dan Pangeran Diponegoro yang merupakan anak pertama Sultan Hamengkubuwana III dari istri selir. Sedangkan Kyai Modjo adalah keponakan ayah Pangeran Diponegoro.

Uniknya, Kyai Modjo dipanggil dengan sebutan paman oleh Pangeran Diponegoro.

Duta Sheila on 7 Tidak Selesai Kuliah karena Sibuk Main Band

Ayah Duta, Hakam S. Modjo merupakan salah satu dosen di Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Tak heran saat Duta lahir, ayahnya sebenarnya sedang menempuh pendidikan lanjutan di Universitas Kentucky.

Duta juga akhir-akhir ini viral karena video lamanya beredar kembali saat momen yang diduga mengabaikan kehadiran Dian Sastro dalam sebuah ajang penghargaan.

Selain berkarir sebagai musisi, Duta ternyata juga pernah bermain di layar lebar dan serial.

Ia pernah tampil di film Tak Biasa (2004) sebagai Abi dan muncul sebagai cameo di Ambilkan BUlan (2012).

Ia juga pernah muncul dalam serial animasi Adit Sopo Jarwo (2014) sebagai bintang tamu.

Dirangkum SelebKita.com dari berbagai sumber, berikut ini adalah profil dan biodata Duta Sheila on 7, keturunan Kyai Modjo dan kerabat Pangeran Diponegoro.

Nama lengkap: Akhdiyat Duta Modjo
Nama Panggilan: Duta
Tempat lahir: Lexington, Kentucky, Amerika Serikat
Tanggal lahir: 30 April 1980
Kewarganegaraan: Indonesia
Agama: Islam
Pekerjaan: Penyanyi, Vokalis band Sheila On 7
Tahun aktif: 1996-sekarang
Istri: Adelia Lontoh (2003)
Anak: Aishameglio Duta Chiara dan Bima Al Ayman Modjo
Instagram: @pakduta

Album bersama Sheila on 7:

Sheila on 7 / Anugerah Yang Terindah Yang Pernah Kumiliki (1999)
Kisah Klasik Untuk Masa Depan (2000)
07 Des (2002)
Pejantan Tangguh (2004)
507 (2006)
Menentukan Arah (2008)
Berlayar (2011)
Musim Yang Baik (2014)
Album studio versi Malaysia dan Singapura:

Anugerah Yang Terindah Yang Pernah Kumiliki (2000)
Pria Terhebat (2004)

Album khusus:

Ost. 30 Hari Mencari Cinta (2003)
The Very Best Of Sheila On 7: Jalan Terus (2005)

Single :

Film Favorit (2018)

Demikian profil dan biodata Duta Sheila on 7, keturunan Kyai Modjo dan kerabat Pangeran Diponegoro. ***

Baca Juga

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Persiapan Nikah Sudah 100 Persen, Kaesang Pangarep Makin Sibuk Kerja: Buat Tambah Modal Nikah
Dian Sastro
Dian Sastro Ngajar Jadi Dosen, Ngaku Tak Pelit Kasih Nilai Bagus
Widy Vierratale lepas baju saat konser di Sulawesi
Aksi Lepas Baju Widy Vierratale saat Manggung, Warga Sulawesi Takut Bencana Tsunami Terulang
Dikta dan daftar mantan pacarnya.
Siapa Saja Mantan Dikta? Ini 6 Perempuan yang Pernah Dekat dengan Sosok yang Dijodohkan dengan Enzy Storia
Jisoo BLACKPINK
Kondisi Kesehatan Jisoo BLACKPINK Dikonfirmasi YG Entertainment, Masih Lanjut Tur Dunia?
Ashanty
Jelang Ultah 4 November, Ashanty Tampil Berhijab dan Bagikan Pesan soal Kesabaran dan Ujian