Patut Dicontoh, Begini Pola Asuh Dari Orang Tua Maudy Ayunda

Selebkita.com – Patut dicontoh, ternyata begini pola asuh orang tua Maudy Ayunda agar anak-anaknya belajar mandiri dan berprestasi.

Maudy Ayunda. [Foto.Ist]

Selebkita.com - Pola asuh orang tua Maudy Ayunda patut diacungi jempol. Hal ini jugalah yang membuat Maudy bisa mendulang kesuksesan seperti sekarang ini.

Tidak hanya dalam bidang karir tetapi juga dalam pendidikan Maudy Ayunda dikenal sangat berprestasi. Hal ini tidak lepas dari peranan serta bantuan orang tuanya.

Ibunda Maudy Ayunda mengaku jika dirinya memang mengupayakan agar anak-anaknya dapat mendiri.

Dirinya telah mengajarkan kemandirian kepada anak-anaknya sejak berusia dini. Hal ini sebelumnya juga sempat diutarakan oleh ibunda Maudy dalam tayangan yang diunggah oleh akun Tik Tok @nissanura.

Sedari kecil, ibunda Maudy selalu melarang anak-anaknya untuk tergantung pada pembantu. Karena menurutnya pembantu rumah tangga adalah pekerja dirinya bukan untuk meringankan beban anak-anaknya.

“Jadi kalau mereka minta tolong sama mbak Ambil minum atau mbak ambilin, aku marah. karena aku merasa ini pembantu mama kamu nggak berhak gitu,” ujar Ibu Maudy.

Sebenarnya hal tersebut bertujuan untuk membangun rasa tanggung jawab bagi anak-anaknya. Dirinya juga dari awal telah menyebut memberikan batas waktu untuk membiayai anak-anaknya dalam bidang pendidikan.

Pola Asuh Orangtua Maudy Ayunda

selebkita.com -  pola asuh orangtua Maudy Ayunda

“Tante bilang mamah biayain kamu sekolah sampai umur 21 tahun lho ya setelah itu kamu harus bisa cari uang sendiri. Jangan minta lagi sama Mama,” lanjutnya bercerita.

Walau demikian jika pada kenyataannya ada anaknya yang berusia 22 tahun dan belum bekerja maka ia bisa memberikan bonus dengan rentang waktu. Dengan tegas dia menyebut, jika pola asuh yang dijalankan orang tua Maudy Ayunda ini bukanlah pelit tetapi mengajarkan anak-anak untuk bertanggung jawab.

“Biar dia tau kenapa dia sekolah benar, kenapa harus bagus supaya keterima di bagus yang bertanggung jawab. Sehebat apapun kalau hidup kamu tidak bermanfaat buat orang lain itu nggak penting,” tandasnya. [*/Nlm]

Baca Juga

Selebkita.com - Berikut sederet biodata menarik mengenai Maudy Ayunda, salah satu artis dengan segudang prestasi.
Lulus Stanford University, Begini Biodata Maudy Ayunda
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Persiapan Nikah Sudah 100 Persen, Kaesang Pangarep Makin Sibuk Kerja: Buat Tambah Modal Nikah
Dian Sastro
Dian Sastro Ngajar Jadi Dosen, Ngaku Tak Pelit Kasih Nilai Bagus
Widy Vierratale lepas baju saat konser di Sulawesi
Aksi Lepas Baju Widy Vierratale saat Manggung, Warga Sulawesi Takut Bencana Tsunami Terulang
Dikta dan daftar mantan pacarnya.
Siapa Saja Mantan Dikta? Ini 6 Perempuan yang Pernah Dekat dengan Sosok yang Dijodohkan dengan Enzy Storia
Duta Sheila on 7 keturunan Kyai Modjo kerabat Pangeran Diponegoro
Profil dan Biodata Duta Sheila on 7, Keturunan Ulama Kyai Modjo Kerabat Pangeran Diponegoro